cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences
Published by Universitas Diponegoro
ISSN : 08537291     EISSN : 24067598     DOI : -
Core Subject : Science,
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences (IJMS) is dedicated to published highest quality of research papers and review on all aspects of marine biology, marine conservation, marine culture, marine geology and oceanography.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan" : 7 Documents clear
Kajian Bakteri Heterotropik di Perairan Laut Lamalera (Study of Heterotrophic Bacteria in the Waters of Lamalera) Kunarso H Djoko; Agustin A Titiek
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan
Publisher : Marine Science Department Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (204.281 KB) | DOI: 10.14710/ik.ijms.17.2.63-73

Abstract

Peranan bakteri yang sangat vital pada ekosistem perairan laut adalah sebagai dekomposer dengan hasil dekomposisi unsur-unsur mineral yang essensial sebagai sumber nutrien pada rantai makanan. Penelitianproduktivitas perairan Lamalera ditinjau dari aspek bakteriologis telah dilakukan pada bulan Juli 2011 dengan menggunakan Kapal Riset Baruna Jaya VIII. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari bakteri heterotropik di Perairan Lamalera dan hubungannya dengan kesuburan perairan lautnya. Metode Total Plate Count digunakan untuk menentukan kandungan bakteri heterotrofik, sedangkan produktivitas bakteri ditentukan dengan metode Acridine Orange Direct Count. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kandungan bakteri heterotrofik pada permukaan perairan di Selat Flores lebih tinggi bila dibandingkan dengan Selat Bolling dan Selat Alor dengan rata-rata kandungannya 3.70 CFU x 102/ml. Sedangkan pada kedalaman termoklin dan di bawah termoklin Selat Alor paling tinggi kandungannya bila dibandingkan dengan Selat Flores dan Selat Bolling dengan rata-rata kandungannya yaitu 4.30 CFU x 102/ml dan 6.20 x 102 CFU/ml. Untuk kandungan produktivitas bakteri dalam bentuk biomass Carbon pada permukaan dan termoklin di perairan Selat Alor lebih tinggi bila dibandingkan dengan perairan Selat Flores dan Selat Bolling dengan nilai rata-rata 6.8 x 10-10grC/ml dan 5.3 x 10-10grC/ml. Berdasarkan hasil penelitian terhadap kandungan bakteri heterotrofik dan produktivitasnya, mengindikasikan bahwa perairan Selat Alor cenderung lebih tinggi bila dibandingkan dengan perairan Selat Bolling dan Selat Flores. Perbedaan jumlah kandungan bakteri ini dimungkinkan karena faktor musim dan lingkungan yang berpengaruh terhadap ekosistem perairan lautnya. Secara umum dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa produktivitas perairan laut Lamalera relatif subur.Kata kunci: Produktivitas bakteri, bakteri heterotrofik, perairan Lamalera. The very important role of bacteria in the marine ecosystem was decomposer, the result of decomposition is mineral essential nutrient on the trophic level. The study of productivity Lamalera waters based on bacteriological aspect was conducted by using the Research Vessel Baruna Jaya VIII on July 2011. The objectives of this study were to find out the total numbers and pattern of distribution heterotrophic bacteria and bacterial productivity in the marine ecosystem of Lamalera and related with waters fertilize. The method for determine of heterotrophicbacteria was used the Total Plate Count, whereas Acridine Orange Direct Count method was used to determine material productivity. The result of study indicated that heterotrophic bacteria in the surface layers of FloresStrait was higher than that of compare with Bolling Strait and Alor Strait with an average 3.70 CFU x 10 2/ml. Whereas at the thermocline layers and under the thermocline layers, heterotrophic layer in Alor strait was higher than Flores strait and Bolling strait with an average 4.30 x 102 CFU/ml and 6.20 x 102 CFU/ml. For the bacterial productivity on the form of biomass Carbon, at the surface and thermocline layers in Alor Strait was higher than Flores Strait and Bolling Strait with an average 6.8 x 10-10grC/ml and 5.3 x 10-10grC/ml. Based on the result of study of heterotrophic bacteria and bacterial productivity, was indicated that in Alor strait was higher number compare with Bolling strait and Flores strait. The differences numbers of bacterial contents perhaps due to monsoon and environmental were influenced on the marine ecosystem. In General it could be concluded that the condition of productivity Lamalera waters relatifvely fertile.Key words: Bacterial Productivity, heterotrophic bacteria, Lamalera waters.
Sebaran Horizontal Zat Hara di Perairan Lamalera, Nusa Tenggara Timur (Horizontal Distribution of Nutrients in the Waters Lamalera, East Nusa Tenggara) Marojahan Simanjuntak; Yusuf Kamlasi
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan
Publisher : Marine Science Department Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (146.145 KB) | DOI: 10.14710/ik.ijms.17.2.99-108

Abstract

Perairan Lamalera, Nusa Tenggara Timur merupakan perairan yang sangat penting karena kondisi oseanografinya yang dipengaruhi daratan, Laut Sawu, dan Samudera Hindia sehingga kaya akan sumberdaya laut. Penelitian oseanografi di perairan Lamalera, Nusa Tenggara Timur telah dilakukan pada bulan Juli 2011. Tujuan penelitian tersebut untuk mengkaji kualitas air ditinjau dari kandungan zat hara yang merupakan indikator kesuburan perairan serta faktor-faktor yang mempengaruhinya di perairan Lamalera, Nusa Tenggara Timur. Parameter yang diteliti meliputi fosfat, nitrat, dan silikat serta parameter kualitas air yaitu oksigen terlarut, dan keasaman (pH). Metode penelitian yang digunakan adalah pengambilan air laut dari lapisan permukaan (5 m), termoklin (15-150 m)) dan dibawah termoklin (100-300 m) pada 19 stasiun penelitian. Kadar fosfat, nitrat, dan silikat dianalisis menurut metode Strickland dan Parsons. Kadar oksigen terlarut diukur dengan menggunakan metode Winkler. Derajat keasaman (pH) diukur dengan pH meter Cyber Scan 300. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa kadar zat hara pada umumnya lebih tinggi di sebelah selatan perairan ini. Kadar fosfat berkisar 0,53–5,93 μg A/l; nitrat 0,34–28,31 μg A/l, dan silikat 0,69–44,60 μg A/l. Kadar oksigen terlarut berkisar 2,30–4,90 ml/l, dan nilai pH 7,85–8,21. Parameter yang diteliti di perairan Lamalera, Nusa Tenggara Timur masih baik untuk kehidupan berbagai biota mengacu pada Baku Mutu yang telah ditetapkan oleh Kementerian Negara Lingkungan Hidup (KMNLH). Kata kunci: Kualitas air, fosfat, nitrat, silikat, Perairan Lamalera. Lamalera Waters, East Nusa Tenggara is one of the waters are very important because the condition of the affected land, Sawu Sea, and Indian Ocean, so rich in marine resources. Oceanographic research in the Lamalera Waters, East Nusa Tenggara have been carried out in July 2011. The research objective was to assess water quality in terms of the nutrients content, which is an indicator of fertility waters, and the factors influencing it in the Lamalera Waters, East Nusa Tenggara. The parameters studied include phosphate, nitrate, silicate, and water quality parameters of dissolved oxygen and acidity (pH). The research method used is by taking seawater from a layer of surface (5 m), thermocline (15-150 m), and below the thermocline (100-300 m) at 19 research stations. Levels of phosphate, nitrate, and silicate were analyzed according to the method of Strickland and Parsons. Dissolved oxygen levels were measured by using the method of Winkler. The degree of acidity (pH) was measured with pH meter Cyber Scan 300. The results obtained indicate that nutrient levels are generally higher in southern waters. Phosphate levels ranged from 0.53 to 5.93 ug A/l nitrate 0.34-28.31 ug A/l, and silicate 0.69-44.60 ug A/l. Dissolved oxygen levels ranged from 2.30 to 4.90 ml/l, and pH values from 7.85 to 8.21. Parameters studied in the Lamalera Waters, East Nusa Tenggara is still good for the life of various biota refers to the Quality Standards set by the Ministry of Environment (KMNLH). Key words: water quality, phosphate, nitrate, silicate, Lamalera Waters.
Pengaruh Beda Porositas Terumbu Buatan Tipe Silinder Berongga (Bottle Reef TM) Sebagai Submerged Breakwater Terhadap Kinerja Peredaman Gelombang (Effect of Porosity Differences of Hollow Cylinder (Bottle Reef TM) Types of Artificial Reefs as Submerged ..) Rudhy Akhwady; Mukhtasor Mukhtasor; Haryo D Armono; Mahmud Musta’in
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan
Publisher : Marine Science Department Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (180.796 KB) | DOI: 10.14710/ik.ijms.17.2.74-80

Abstract

Gesekan antar luas permukaan terumbu buatan dengan gelombang dapat menyebabkan hambatan aliran, sehingga menyebabkan turunnya energi gelombang. Untuk itu perlunya direncanakan kesesuaian antara luas permukaan dengan model bentuk terumbu, sehingga diperoleh tingkat reduksi dan stabilitas agar struktur dapat bekerja dengan optimal. Hal ini dengan mempertimbangkan kinerja aliran yang terjadi denganmemberikan porositas aliran agar dapat mengalir melalui celah-celahnya sehingga gesekan antara gelobang dengan struktur terumbu buatan tidak akan berlangsung secara ekstrim dan terus menerus, dikarenakanmembahayakan struktur tersebut. Hasil pengujian di laboratorium wave flume dengan menggunakan gelombang tipe irreguler menunjukkan bahwa, untuk memperbesar peredaman gelombang dilakukan dengan memperkecil nilai koefisien transmisi, yaitu dengan cara memperbesar kecuraman gelombang, memperbesar lebar puncak relatif dan memperkecil freeboard. Dengan semakin kecil diameter rongga dan jumlah rongga yang sedikit, kemampuan reduksi juga makin meningkat di bandingkan dengan rongga yang berjumlah sama tetapi berdiameter lebih besar. Dari hasil penelitian ini, diharapkan nantinya dapat menjadi sumber informasi tentang kinerja terumbu buatan model bottle, dan dapat gunakan sebagai salah satu alternatif struktur habitat buatandan peredam gelombang yang dapat bekerja secara optimal dengan memperhatikan dan aspek lingkungan.Kata kunci: bottle reef, submerged breakwater, porositas, transmisi Interaction among reef surface with ocean wave, causing current barrier that might reduce wave energy. Therefore it was necessary to plan a compatibility of surface and shape in order to gain a degree of reductionand stability so that structure could work optimally. This consider the occurrences of current performance by giving porosity for current to be able to flow through its gap so that the friction between wave and structurewould not take place in an extreme way continuously that would jeopardize the structure. The result test of wave flume in laboratory with irreguler wave showed that to increase wave damping it was done by enlarging and reducing the peak relative width of freeboard. By having smaller porous diameter and smaller amount of porous, the ability of reduction will also increase compare to same amount of porous but had bigger porous diameter. Finally, this result could be as an information in project of bottle reef, and could also be used as one of marine habitat structure and wave damping alternative that worked optimally and had an environmental friendly view. Key words: bottle reef, submerged breakwater, porosity, transmission
Pengaruh Penggunaan Pakan Alami Tetraselmis chuii dan Skeletonema costatum dengan Dosis yang Berbeda terhadap Pertumbuhan Kerang Totok (Effect of Using Natural Food Tetraselmis chuii and Skeletonema costatum with Different Doses on the Growth of Totok ..) Endang Supriyantini; Dwi Haryo Ismunarti; Ali Ridlo
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan
Publisher : Marine Science Department Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (104.472 KB) | DOI: 10.14710/ik.ijms.17.2.81-86

Abstract

Pengetahuan tentang asupan nutrisi yang sesuai untuk kerang totok Polimesoda erosa sangat penting selain untuk meningkatkan kegunaan diet mikroalga juga untuk mengetahui dosis pakan alami Tetraselmis chuii dan Skeletonema costatum yang paling efisien terhadap pertumbuhan kerang totok. Biota yang digunakan dalam penelitian ini adalah kerang totok ukuran 3-4 cm yang diperoleh dari perairan sekitar P. Gombol, Segara Anakan, Cilacap. Wadah yang digunakan adalah akuarium berukuran 30x30x30 cm dengan volume media 2 liter. Metode yang digunakan adalah eksperimental laboratorium dengan rancangan acak lengkap, 3 perlakuan dan 3 ulangan, yaitu campuran T. chuii 36 x 104 sel/ml dan S. costatum 9 x 104 sel/ml (pakan T1); T. chuii 27 x104 sel/ml dan S. costatum 18 x 104 sel/ml (pakan T2) dan T. chuii 18 x 104sel/ml dan S. costatum 27 x 104 sel/ml (pakan T3). Pakan diberikan sekali sehari, pemeliharaan dilakukan selama 3 bulan. Pengukuran beratyang dilakukan seminggu sekali dan dianalisis Specific Growth Rate (SGR) dan Food Convertion Ratio (FCR). Hasil penelitian menunjukkan bahwa campuran pakan T. chuii dan S. costatum memberikan pengaruhpertambahan berat yang berbeda nyata (p< 0,05), tetapi tidak memberikan pengaruh yang nyata terhadap SGR dan FCR kerang Totok (p > 0,05). Pakan campuran T. chuii 27 x 104 sel/ml dan S. costatum 18 x 104 sel/ml meningkatkan nilai SGR namun mempunyai nilai FC yang besar.Kata kunci: Kerang Totok, Polimesoda erosa, Tetraselmis chuii, Skeletonema costatumKnowledge on ideal feeding dose for kerang totok P. erosa is needed to improved the use of microalgae diet and to investigate the most efficient natural feeding dose of T. chuii and S. costatum on growth of kerang totok (P. erosa). The organism used on this study was Kerang Totok size 3-4 cm which harvested from P. Gombol, Segara Anakan, Cilacap. Experiment was conducted in 30cm x 30cm x 30 cm aquarium filled with 2 liter of water each. A fully randomized design of laboratorium experimental method was applied for the study with three treatment i.e; 36 x 104 cell/ml T. chuii : 9 x 104 cell/ml S. costatum (T1); 27 x 104 cell/ml T. chuii : 18 x 104 cell/ml S. costatum (T2) and 18 x 104cell/ml T. chuii : 27 x 104 cell/ml S. costatum (T3), single feed dose per day at 08.00 WIB for 3 month period. Three replications were set up for each treatment. Parameter measured during the study were weight (weekly measurement), Specific Growth Rate (SGR) and Food Convertion Ratio (FCR). The result showed that feeding dose of T. chuii and S. costatum significantly affect the mean weekly weight gain (p< 0,05) but not to mean of SGR or FCR (p > 0,05). Mixture of 27 x 104 sel/ml T. chuii : 18 x 104 sel/ml S. costatum) tend toincrease the SGR values but give bigger FCR during the study period.Key words: Kerang Totok, Polimesoda erosa, Tetraselmis chuii, Skeletonema costatum
Perubahan Kedalaman & Ketebalan Termoklin pada Variasi Kejadian ENSO, IOD & Monsun di Perairan Selatan Jawa Hingga Pulau Timor ( Charge of Thermocline Thickness & Depth on the Variation of ENSO & IOD Events in the Waters of the Southern Java to Timor Isl) Kunarso Kunarso; Safwan Hadi; Nining S Ningsih; Mulyono S Baskoro
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan
Publisher : Marine Science Department Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (473.796 KB) | DOI: 10.14710/ik.ijms.17.2.87-98

Abstract

Lapisan termoklin berperan dalam identifikasi kedalaman lapisan renang dari ikan tuna. Identifikasi perubahan kedalaman termoklin pada variabilitas ENSO (El Nino Southern Oscilation), IOD (Indian Oscillation Dipole Mode) dan Monsun, dikaji berdasarkan data CTD(Conductivity-Temperature-Depth) dan argofloat yang terakumulasi dalam Word Ocean Data (WOD) dari tahun 1985–2011. Data angin dari National Centre for Environmental Prediction (NCEP), data-data intensitas hujan dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) dan data-data indek anomali iklim global (SOI SouthOscillation Index), NINO3.4 dan IOD) digunakan untuk melengkapi analisis permasalahan. ENSO, IOD dan Monsun ditemukan semuanya berpengaruh terhadap kedalaman batas atas, batas baw ah, dan ketebalan termoklin. Secara umum ditemukan kedalaman batas atas pada musim timur lebih dalam daripada saat musim barat. Berdasarkan variasi antar tahunan iklim global ditemukan bahwa batas atas pada kejadian El Niño umumnya lebih dangkal (rerata 50,9–51,7 m) daripada saat La Niña (rerata 58,4–60,2 m). Sebaliknya batas bawah termoklin pada saat El Niño ditemukan lebih dalam (rerata 262,9–281,8 m) daripada saat La Niña (rerata 204,5–259,6 m). Ketebalan termoklin pada saat El Niño ditemukan umumnya lebih tebal (rerata 211,2–230,9 m) daripada saat La Niña (rerata 144,4–201,2 m). Faktor tingginya curah hujan sebagai indikator besarnya tutupan awan berpengaruh terhadap batas bawah termoklin, semakin tinggi curah hujan maka semakin dangkal batas bawah termoklin. Disamping faktor tersebut faktor tingginya anomali SST (seawater surface temperature) di NINO3.4 dan besarnya nilai IOD berpengaruh terhadap variabilitas kedalaman batas atas dan batas bawah termoklin. Semakin tingginya nilai anomali SST di NINO3.4 dan semakin besar nilai IOD (+) maka batas atas termoklin akan semakin dangkal dan batas bawahnya makin dalam. Kata kunci: Termoklin , ENSO, IOD, Monsun, perairan selatan Jawa, Timor   Thermocline layer is needed on depth identification of tuna-like fish swimming area. Identification of thermocline depth changes due to ENSO (El Nino Southern Oscilation), IOD (Indian Oscillation Dipole Mode) and monsoon variability were determined based on CTD(Conductivity-Temperature-Depth) and argofloat data accumulated in the Word Ocean Data (WOD) from 1985–2011. The wind data was collected from National Centre for Environmental Prediction (NCEP), rainfall intensity (from Indonesian Meteorology and Climatology Agency), and climate anomaly index of global climate change (SOI (SouthOscillation Index), NINO3.4 and IOD) were also used to support problem analysis. ENSO, IOD and monsoon determined as influencing upper and lower threshold and thermocline thickness. In general the depth of upper threshold in the eastern monsoon was deeper compare to in the western monsoon. It was also identified that, based on global climate annual variation, the upper threshold during El Niño fenomenon was shallower (average range of 50.9 m–51.7m) compare to the threshold during La Niña (58.4 m–60.2 m). On the other side the lower threshold during El Niño was deeper (262.9m–281.8 m) compare to the threshold during La Niña (204.5 m–259.6 m). The thermocline thickness itself during El Niño was found thicker (211.2 m–230.9 m) compare to La Niña (144.4 m–201.2 m). Heavy rainfall precipitation, as an indicator of cloud coverage, was determined as influencing the thermoc line lower threshold where the bigger rainfall precipitation the shallower lower threshold found. The high anomaly of Sea Surface Temperature (SST) in NINO3.4 and high value of IOD was also significantly influenced the thermocline upper and lower threshold variability. The higher anomaly value of SST in NINO3.4 and the bigger IOD(+) value resulting shallower upper threshold and deeper lower threshold. Key words: Thermocline, ENSO, IOD, Monsoon, southern waters of Java, Timor
Biodiversitas Jenis Cetacean di Perairan Lamalera, Kupang, Nusa Tenggara Timur (Biodiversity of Cetacean at the Waters of Lamalera, Kupang, East Nusa Tenggara) Yusron Eddy
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan
Publisher : Marine Science Department Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.379 KB) | DOI: 10.14710/ik.ijms.17.2.59-63

Abstract

Penelitian Cetacean di perairan Lamalera, Kupang Nusa Tenggara Timur telah dilakukan pada bulan Juli 2011. Penelitian ini menggunakan metode eksplorasi dengan menggunakan Kapal Riset Baruna Jaya VIII. Pengamatan jenis, jumlah, dan perilaku lumba-lumba telah dilakukan secara visual. Berdasarkan pengamatan lokasi perjumpaan tersebut adalah di perairan Lamarela siang hari saat kapal menuju ke arah selatan dengan jarak sekitar 3,5 km dari kapal pengamatan. Jenis cetacean yang dijumpai yang pertama adalah 12 ekor 080 39’ 494” dan N 1220 47’ 651”), ke dua 8 ekor lumba-lumba (S 080 14’ 344” dan N 1230 23’ 110”) dan yang ke tiga 15 ekor (S 080 13’ 393” dan N 1230 56’ 580”) jadi total yang terlihat selama pengamatan 7 hari berjumlah 35 ekor lumba-lumba dari Genus Tursiops dengan species Turciops truncatus (bottlenose dolphin) yang dikenal dengan lumba-lumba hidung botol.Kata kunci: Cetacean, Biodiversitas, Lamarela, Nusa Tenggara TimurCetacean Research in the waters Lamalera, Kupang, East Nusa Tenggara have been carried out in July 2011. Observations made using binoculars binoculars and camera equipped Telezom. Based on observations of theencounter location is in the waters Lamarela afternoon when the ship headed toward the south with a distance of about 3.5 km from the ship observations. Types of cetaceans that first encountered the tail is 12 080 39 '494 "and N 1220 47' 651") and the two eight dolphins tail (S 080 14 '344 "and N 1230 23' 110") and the third 15 tail (S 080 13 '393 "and N 1230 56' 580") so total that seen during the observation 7 days amounted to 35 tails of dolphins of the genus Tursiops truncatus Turciops species (bottlenose dolphin), known as bottle nose dolphins.Key words: Cetacean, Biodiversity, Lamarela, East Nusa Tenggara
Struktur Komunitas dan Penyakit Pada Karang (Scleractinia) di Perairan Lembata, Nusa Tenggara Timur (Community Structure and Disease in Corals (Scleractinian) in the Waters of Lembata, East Nusa Tenggara) Muhammad Abrar; Imam Bachtiar; Agus Budiyanto
ILMU KELAUTAN: Indonesian Journal of Marine Sciences Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan
Publisher : Marine Science Department Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (208.202 KB) | DOI: 10.14710/ik.ijms.17.2.109-118

Abstract

Infeksi penyakit pada karang telah menjadi faktor utama memperburuk kondisi terumbu karang dan memberikan dampak terhadap perubahan komunitas karang. Penelitian struktur komunitas dan jenis penyakit karang telah dilakukan pada 2 lokasi (8 stasiun) di Perairan Lembata, Nusa Tenggara Timur. Struktur komunitas meliputi sebaran dan keanekaragaman karang dilakukan dengan cara mencacah langsung menggunakan peralatan SCUBA, sedangkan tutupan bentik terumbu dilakukan dengan metode Line Intercept Transect (LIT) modifikasi panjang 10 meter dengan tiga kali ulangan. Serangan penyakit meliputi jenis dan prevalensi penyakit dilakukan dengan menggunakan metode bentik belt transek ukuran 2x10 meter sebanyak 3 kali ulangan. Total kekayaan jenis cukup tinggi mencapai 313 jenis dari 18 famili didominasi oleh karang dari Acroporidae dan Faviidae. Sebaran dan jumlah jenis karang pada bagian Timur lebih tinggi dibanding bagian Barat dan semakin berkurang ke arah Selatan. Ditemukan 14 jenis infeksi penyakit dan gangguan kesehatan pada karang dengan prevalensi berkisar 3-41,9%. Prevalensi penyakit lebih tinggi pada bagian Timur yaitu dalam teluk dan dekat dengan daratan. Ancaman serangan penyakit dan gangguan kesehatan terhadap karang termasuk dalam kategori rendah, namun menunjukan pengaruh yang signifikan pada lokasi tertentu. Kata kunci: karang, struktur komunitas, penyakit karang, Perairan Lembata Coral disease are one of main factors contributing to the global deterioration of coral reefs. The Study of coral community and disease infection were conducted at Lembata Island, Nusa Tenggara Timur. Coral community included both distribution and diversity were inventory by SCUBA, while reef bentic communities used Line Intercept Transect Method, 10 meter length modification with three replicate on 5 meter depth. Disease infection and prevalence were conducted by Bentic Belt T ransect, 2x10 meter size with three replicate. A total of species very high to reach 313 species from 18 families dominated by Acroporidae and Faviidae. Coral distribution and species number highest at Eastern of Lembata were compared than its western side and decreased toward Southern of Lembata. There were founded 14 corals disease infection and loss health with disease prevalence 3% to 41,9% and they were highest at Western of Lembata. Threat of disease infection on corals is still low category, but its significant impact on area in local scale. Key words: coral, structure community, coral disease, Lembata Waters

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2012 2012


Filter By Issues
All Issue Vol 28, No 3 (2023): Ilmu Kelautan Vol 28, No 2 (2023): Ilmu Kelautan Vol 28, No 1 (2023): Ilmu Kelautan Vol 27, No 4 (2022): Ilmu Kelautan Vol 27, No 3 (2022): Ilmu Kelautan Vol 27, No 2 (2022): Ilmu Kelautan Vol 27, No 1 (2022): Ilmu Kelautan Vol 26, No 4 (2021): Ilmu Kelautan Vol 26, No 3 (2021): Ilmu Kelautan Vol 26, No 2 (2021): Ilmu Kelautan Vol 26, No 1 (2021): Ilmu Kelautan Vol 25, No 4 (2020): Ilmu Kelautan Vol 25, No 3 (2020): Ilmu Kelautan Vol 25, No 2 (2020): Ilmu Kelautan Vol 25, No 1 (2020): Ilmu Kelautan Vol 24, No 4 (2019): Ilmu Kelautan Vol 24, No 3 (2019): Ilmu Kelautan Vol 24, No 2 (2019): Ilmu Kelautan Vol 24, No 1 (2019): Ilmu Kelautan Vol 23, No 4 (2018): Ilmu Kelautan Vol 23, No 3 (2018): Ilmu Kelautan Vol 23, No 2 (2018): Ilmu Kelautan Vol 23, No 1 (2018): Ilmu Kelautan Vol 22, No 4 (2017): Ilmu Kelautan Vol 22, No 3 (2017): Ilmu Kelautan Vol 22, No 2 (2017): Ilmu Kelautan Vol 22, No 1 (2017): Ilmu Kelautan Vol 21, No 4 (2016): Ilmu Kelautan Vol 21, No 3 (2016): Ilmu Kelautan Vol 21, No 2 (2016): Ilmu Kelautan Vol 21, No 1 (2016): Ilmu Kelautan Vol 20, No 4 (2015): Ilmu Kelautan Vol 20, No 3 (2015): Ilmu Kelautan Vol 20, No 2 (2015): Ilmu Kelautan Vol 20, No 1 (2015): Ilmu Kelautan Vol 19, No 4 (2014): Ilmu Kelautan Vol 19, No 3 (2014): Ilmu Kelautan Vol 19, No 2 (2014): Ilmu Kelautan Vol 19, No 1 (2014): Ilmu Kelautan Vol 18, No 4 (2013): Ilmu Kelautan Vol 18, No 3 (2013): Ilmu Kelautan Vol 18, No 2 (2013): Ilmu Kelautan Vol 18, No 1 (2013): Ilmu Kelautan Vol 17, No 4 (2012): Ilmu Kelautan Vol 17, No 3 (2012): Ilmu Kelautan Vol 17, No 2 (2012): Ilmu Kelautan Vol 17, No 1 (2012): Ilmu Kelautan Vol 16, No 4 (2011): Ilmu Kelautan Vol 16, No 3 (2011): Ilmu Kelautan Vol 16, No 2 (2011): Ilmu Kelautan Vol 16, No 1 (2011): Ilmu Kelautan Vol 15, No 4 (2010): Ilmu Kelautan Vol 15, No 3 (2010): Ilmu Kelautan Vol 15, No 2 (2010): Ilmu Kelautan Vol 15, No 1 (2010): Ilmu Kelautan Vol 14, No 4 (2009): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 14, No 3 (2009): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 14, No 2 (2009): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 14, No 1 (2009): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 13, No 4 (2008): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 13, No 3 (2008): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 13, No 2 (2008): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 13, No 1 (2008): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 12, No 4 (2007): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 12, No 3 (2007): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 12, No 2 (2007): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 12, No 1 (2007): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 11, No 4 (2006): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 11, No 3 (2006): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 11, No 2 (2006): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 11, No 1 (2006): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 10, No 4 (2005): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 10, No 3 (2005): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 10, No 2 (2005): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 10, No 1 (2005): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 9, No 4 (2004): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 9, No 3 (2004): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 9, No 2 (2004): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 9, No 1 (2004): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 7, No 3 (2002): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 7, No 2 (2002): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 7, No 1 (2002): Jurnal Ilmu Kelautan Vol 6, No 4 (2001): Jurnal Ilmu Kelautan More Issue